

Grogolsari – Hari ini (19/10/2021) Desa Grogolsari melakukan Musyawarah Desa (MUSDES) Penetapan Hasil Pemutakhiran Data Berbasis SDGs Desa yang dipimpin oleh Ibu kepala Desa Grogolasri yang didampingi oleh pendamping desa. Kegiatan dimulai pukul 09.00 WIB s/d selesai. Acara tersebut dihadiri oleh segenap perangkat desa, ketua RT maupun RW, tokoh masyarakat, serta jajaran lembaga desa Grogolsari.

Dalam kegiatan tersebut berisi pengenalan SDGs Desa dan penjelasan mengenai SDGs Desa oleh pendamping desa. Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan merupakan agenda pembangunan global yang disepakati 193 negara pada tahun 2015, mengganti MDGs (Millenium Development Goals) yang berakhir di tahun yang sama “ terang Bapak Nasikun selaku pendamping desa.

Setelah pembahasan apa itu SDGs dilanjutkan dengan penyampaian hasil pendataan data seluruh warga desa Grogolsari oleh Bapak Suwandi selaku Sekretaris Desa. Penyampaian tersebut juga menjadi akhir dari kegiatan pagi ini dengan menetapan data SDGs Desa grogolsari.
Tinggalkan Balasan